Ada 100.000 Posisi ASN Tak Laku, Jokowi Iming-imingi Hal Ini

Ada 100.000 Posisi ASN Tak Laku, Jokowi Iming-imingi Hal Ini

Keterangan Pers Presiden Jokowi Terkait Penerimaan CASN 2024, Istana Merdeka, 5 Januari 2024. (Tangkapan layar Youtube Setpres RI)

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpanrb) Abdullah Azwar Anas mengungkapkan setidaknya ada ratusan ribu formasi ASN yang tidak laku atau tidak terisi pada rekrutmen tahun 2023. Jabatan ini umumnya berada pada wilayah Tertinggal, Terdepan, dan Terluar (3T).

Dengan demikian, Anas menegaskan pemerintah akan memberikan insentif khusus kepada peminat supaya formasi ini bisa terisi pada rekrutmen CASN 2024 ini.

“Jadi kemarin ada formasi kosong lebih dari 100 ribu untuk formasi di (wilayah) 3T, nah oleh karena itu maka pemerintah mulai tahun 2024 akan memberikan insentif khusus agar formasi ini terisi,” kata Azwar Anas di Kompleks Istana Kepresidenan, Jumat (5/1/2024).

Menurutnya insentif ini akan https://toto-jp-slot.monster/ rumuskan dalam Peraturan Pemerintah (PP) yang akan dikeluarkan dalam kurun waktu 3 bulan ini. Insentif yang berupa kenaikan pangkat yang lebih cepat hingga waktu cuti.

“Salah satu insentif yang akan diberikan adalah kenaikan tingkat golongan atau pangkat yang lebih cepat dibanding ASN yang mengabdi di perkotaan, dan insentif berupa waktu cuti dan seterusnya,” katanya.

Mantan Ketua LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah) ini mengungkapkan persoalan saat ini bukan peminat menjadi ASN, melainkan distribusi yang tidak merata. Sebabnya banyak ASN yang menumpuk di wilayah perkotaan.

“Karena banyak sekali setelah pengumuman, rekrutmen terjadi mereka ditempatkan di lokasi daerah tertentu Tapi tidak lama kemudian Mereka minta pindah ke kota,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*